Jangan Lewatkan 10 Tempat Wisata Payakumbuh dengan Pesona yang Menakjubkan!

Katasaya.net, Tempat Wisata — Pemerintah kota Payakumbuh dapat mengandalkan 10 tempat wisata Payakumbuh ini sebagai salah satu pendapatan daerah.

Semua tempat wisata ini sudah lama mendapatkan atensi pemerintah untuk meningkatkan perekonomian daerah.

Untuk mengetahui penjelasan lengkapnya, simak artikel berikut hingga selesai ya!

10 Tempat Wisata Payakumbuh yang Dapat Kamu Nikmati Bersama Keluarga

Sebagai kota besar, Payakumbuh menghadirkan destinasi wisata dengan fasilitas yang sudah memadai.

Infrastruktur yang bagus memudahkan para wisatawan untuk mengakses berbagai tempat wisata penting dari daerah tersebut, seperti tempat wisata berikut:

1. Lembah Harau

Lembah Harau Payakumbuh
Lembah Harau Payakumbuh

Wisata Lembah Harau ini berada pada area tengah bukit dengan ketinggian kurang lebih 150 meter. Letaknya memang cukup tinggi sehingga kamu harus siap staminanya.

Selain itu, tentunya kawasan ini tambah menarik lagi dengan adanya air terjun, tebing, serta sungai berair jernih. 

Untuk mengunjunginya kamu bisa pergi ke di kecamatan Lima Puluh Kota.

2. Air Terjun Sarasah Murai Gantiang

Air Terjun Sarasah Murai Gantiang
Air Terjun Sarasah Murai Gantiang

Tempat wisata Payakumbuh selanjutnya yang bisa kamu kunjungi adalah Air Terjun Sarasah Murai Gantiang.

Baca Juga:   Pemandangan Hijau Curug Hordeng Bogor: Daya Tarik, Lokasi, dan Harga Tiket Terbaru

Lokasinya masih berada dalam kawasan Lembah Harau, sehingga kamu dapat menikmati air terjun ini.

Tetapi, jaraknya cukup jauh yakni 10 km. Kamu harus menaklukkan tantangan yaitu jalan bebatuan. Namun, pemandangan pada area sekitarnya sangat indah.

3. Bukik Bulek Taram

Bukik Bulek Taram
Bukik Bulek Taram

Tempat wisata ini cukup menarik karena adanya batu bulat yang sangat tinggi. Perjalanan menuju ke puncak ini pun cukup menantang karena terjal dan curam.

Tetapi, tentu saja hal ini tidak akan menjadi masalah buat kamu yang menyukai tantangan. Lokasinya ada pada kawasan kecamatan Lima Puluh Kota.

4. Rumah Tan Malaka

Rumah Tan Malaka Payakumbuh
Rumah Tan Malaka Payakumbuh

Selain tempat wisata dengan tema alam, Payakumbuh juga menyimpan tempat wisata bersejarah dan bisa menambah pengetahuan kita.

Sejarah kota ini memang sangat erat dengan keberadaan tokoh perjuangan tanah air yaitu Tan Malaka. 

Jasanya sangat besar sehingga masyarakat turut andil dalam pemeliharaan rumah peninggalannya yang masih sangat kokoh tersebut. 

5. Panorama Ampangan

Panorama Ampangan Payakumbuh
Panorama Ampangan Payakumbuh

Selanjutnya tempat yang bisa menjadi tujuan wisata adalah Panorama Ampangan.

Tempat ini berada pada lereng Gunung Sago, yang memberikan panorama cantik dan pastinya sangat Instagramable.  

Lokasinya hanya 8 kilometer saja dari kota  Payakumbuh. Mengunjungi kawasan ini bisa menyegarkan pikiranmu lho.

Baca Juga:   10+ Tempat Wisata Jawa Timur (Alamat, Jam Buka, dan Harga Tiket)

6. Puncak Marajo

Puncak Marajo Payakumbuh
Puncak Marajo Payakumbuh

Tempat wisata Puncak Marajo ini pasti menjadi tujuan utama wisatawan yang datang.

Pasalnya, puncak ini memiliki beberapa jenis tempat wisata yang dapat kamu kunjungi bersama keluarga yaitu beberapa gua yang berbeda.

Tidak hanya itu, kawasan puncaknya juga akan menyuguhkan pemandangan alam cantik khas Indonesia.

7. Ngalau Seribu, Tempat Wisata Payakumbuh

Ngalau Seribu
Ngalau Seribu

Buat kamu yang ingin berkunjung ke tempat yang unik memang harus menyertakan Ngalau Seribu dalam daftar kunjungannya.

Tempat ini menjadi salah satu kawasan wisata dengan banyak gua. Banyaknya gua yang ada akan membuat kamu bingung jika baru pertama kali datang ke tempat ini. 

Meski akses masuk cukup terjal, namun banyak wisatawan yang merasa tertantang untuk datang ke sini.

8. Jembatan Ratapan Ibu

Jembatan Ratapan Ibu Payakumbuh
Jembatan Ratapan Ibu Payakumbuh

Namanya memang unik, pasalnya banyak yang berkata bahwa ibu-ibu dari para pekerja paksa menangis karena putranya harus membangun jembatan ini.   

Tidak hanya itu, pekerja yang mati pun langsung dibuang mayatnya ke sungai Batang Agam bawah jembatan.

Jembatan ini dibangun sejak 1818, jembatan ini sangat kokoh berdiri.

9. Taeh Bukik

Taeh Bukik Payakumbuh
Taeh Bukik Payakumbuh

Tempat wisata Payakumbuh selanjutnya yang tidak boleh kamu lewatkan adalah berkunjung ke Taeh Bukit.

Tempat ini menjadi tempat untuk paralayang. Selain untuk tempat wisata, tempat ini juga menjadi tempat latihan atlet paralayang. 

Tempat ini menawarkan pemandangan yang sangat indah dari atas bukit, terutama pada malam hari.

Baca Juga:   Mengetahui 10 Tempat Wisata Lombok Utara yang Wajib Kamu Kunjungi

10. Bukit Kelinci, Tempat Wisata Payakumbuh

Bukit Kelinci Payakumbuh
Bukit Kelinci Payakumbuh

Tempat wisata modern ini merupakan tempat liburan yang pas untuk seluruh anggota keluarga. Anak-anak dapat melihat proses tumbuh kembang kelinci karena ada peternakan di sini.

Tempat wisata ini juga tergolong baru, yaitu sejak 2018. Letaknya adalah di lereng Gunung Sago yaitu di Desa Daya Bangun.

Kota dengan Sejuta Pesona

10 tempat wisata Payakumbuh tersebut memang memberikan pesona luar biasa.

Liburan berkualitas dan bermakna dengan berkunjung ke kota ini pasti akan memberikan liburan yang sangat berkesan.

Siapapun tidak akan ingin terlalu cepat meninggalkan Payakumbuh dan pesona yang ditawarkannya.

Demikianlah informasi yang bisa kami sampaikan, semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi buat kamu ya!

Selamat berlibur!

Baca Juga: